Umar Bakri
Umar Bakri
Pegawai
negeri
Umar Bakri
Umar Bakri
Empat
puluh tahun mengabdi
Jadi guru
jujur berbakti memang makan hati
Umar Bakri
Umar Bakri
Banyak
ciptakan menteri
Umar Bakri
Profesor
dokter insinyurpun jadi
(Bikin
otak orang seperti otak Habibie)
Tapi
mengapa gaji guru Umar Bakri
Seperti
dikebiri
Bakri
Bakri
Kasihan
amat loe jadi orang
Gawat
![]() |
Sepeda Oemar Bakri Kelak Hanya Tinggal Kenangan Foto. Dokumen Pribadi |
Masih ingat cuplikan
syair lagu dia atas ?. Syair lagu
berjudul Oemar Bakri yang dinyanyikan
Iwan Fals menceritakan ironisme nasib guru. Guru yang yang berjasa
mencerdaskan muridanya tapi tak sepadan dengan gaji yang diterima. Tentu saja
jika lagu itu dinyanyikan saat ini mungkin terkesan aneh. Dan suatu saat lagu
itu mungkin hanya pantas dinyanyikan di ruang musium.
Di era sertifikasi
sekarang ini sebagian guru sudah menikmati manisnya pegawai yang digaji di atas
rata-rata. Profesi guru saat ini menjadi profesi yang bergengsi. Tidak heran
jika PNS non guru menjadi iri terhadap
PNS guru. Ya, saat ini profesi guru naik kelas.
Dengan meningkatnya
pendapatan guru, maka saat ini guru tidak terlalu dipusingkan oleh kebutuhan
primer, semacam pangan, papan dan sandang . Bahkan saat ini banyak guru yang
dapat memenuhi pendapatan sekundernya. Jumlah guru yang mengendarai mobil saat
berangkat kerja semakin meningkat. Bahkan saat ini guru yang begelar haji
semakin banyak.